
Kenapa Generasi Z Bisa Rentan Terkena Varises?
Saat berbicara tentang varises, banyak orang mengira jika kondisi ini hanya dialami oleh orang tua atau ibu hamil. Namun, realitanya anak muda di usia muda juga rentan terkena varises! Bahkan, Generasi Z—yang dikenal sebagai generasi yang aktif dan penuh semangat ternyata memiliki risiko lebih tinggi akibat gaya hidup modern yang mereka jalani.
Berikut ini adalah beberapa penyebab utamanya yang perlu kalian ketahui.
1.Gaya hidup kurang gerak

Teknologi memang memudahkan kita dalam kehidupan, termasuk dalam hal bekerja dan bersosialisasi. Sekarang, kita bisa melakukan hampir segala sesuatu hanya dari tempat duduk kita, seperti menyelesaikan tugas kantor, meeting online, menonton drama favorit, atau bahkan bermain game bersama teman-teman. Namun, di balik semua itu, ada dampak yang perlu kita waspadai, yaitu kebiasaan duduk terlalu lama.
2.Pola Makan Tidak Sehat

Makan-makanan junk food atau makanan tinggi lemak, garam, dan gula terlalu sering itu sebenarnya kurang baik bagi kesehatan. Makanan-makanan seperti ini biasanya minim nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh, tetapi justru tinggi kalori. Kalau terlalu banyak, bukan hanya membuat berat badan naik atau risiko obesitas aja, tetapi juga bisa merusak kesehatan pembuluh darah, jantung, dan organ-organ lain.
3.Kurang Minum Air Putih

Kebiasaan meminum kopi, soda, atau boba lebih banyak daripada air putih ternyata bisa berdampak buruk bagi kesehatan. Ketika tubuh kurang cairan, kita bisa mengalami dehidrasi, yang membuat darah menjadi lebih kental. Kondisi ini membuat aliran darah tidak lancar dan meningkatkan tekanan pada pembuluh vena, sehingga risiko terkena varises pun jadi lebih tinggi.
4.Stress Berlebihan

Stres kronis, atau stres yang terjadi terus-menerus, bisa membuat kadar hormon kortisol dalam tubuh naik. Nah, kortisol yang tinggi ini tidak hanya membuat kita merasa capek, tetapi juga bisa memicu peradangan dalam tubuh dan merusak elastisitas pembuluh darah.
Kalau pembuluh darah sudah tidak elastis lagi, aliran darah menjadi kurang lancar, dan risiko masalah kesehatan seperti varises atau penyakit jantung pun bisa meningkat. Jadi, stres yang dibiarkan terus-terusan tidak hanya membuat mental down, tetapi juga bisa pengaruh ke kesehatan fisik kita.
5.Konsumsi Alkohol Berlebihan

Meminum alkohol sebenarnya bisa membuat pembuluh darah melebar untuk sementara waktu, oelh sebab itu terkadang kita merasa lebih hangat atau wajah memerah setelah minum alkohol. Tetapi, kalau kebiasaan ini dilakukan terlalu sering atau dalam jumlah banyak, lama-lama pembuluh vena bisa kehilangan elastisitasnya. Contohnya, orang yang sering meminum alkohol dalam jangka panjang bisa mengalami penurunan fungsi vena, di mana pembuluh darahnya menjadi lebih kaku dan tidak bisa mengalirkan darah dengan baik.
6.Kebiasaan Merokok

Zat kimia berbahaya yang terkandung dalam rokok dapat merusak pembuluh darah dengan cara mengikis lapisan dindingnya, sehingga mengurangi elastisitas vena. Akibatnya, aliran darah menjadi tidak lancar, tekanan dalam pembuluh darah meningkat, dan risiko terkena varises pun semakin besar. Jika dibiarkan dalam jangka panjang, kondisi ini bisa menyebabkan gangguan sirkulasi yang lebih serius, seperti trombosis atau penyakit kardiovaskular.
7.Kehamilan di Usia Muda

Kehamilan di usia muda, terutama di bawah 20 tahun, bisa meningkatkan risiko varises. Saat hamil, tubuh memproduksi lebih banyak darah, yang memberi tekanan lebih pada pembuluh darah, terutama di kaki. Di usia muda, tubuh mungkin belum siap menahan beban ini, apalagi jika ada faktor genetik atau kebiasaan kurang gerak.
Jadi sekarang tunggu apalagi? jika kalian mengalami gejala yang memicu munculnya varises atau bahkan sudah muncul segera konsultasikan ke klinik varises indonesia. Sekarang, Anda bisa dengan cepat memilih waktu konsultasi yang sesuai dengan jadwal Anda. Cukup klik tautan di bio kami dan akses layanan Bebas Varises Program dengan panduan yang praktis dan mudah diikuti. 💙
Dapatkan Informasi Lebih Lanjut:
📷 Instagram: [@klinik.varises]
📞 WhatsApp/Telp: [+62-8133235-5540]
📘 Facebook: [Varises Indonesia]
🌐 Website: [www.varisesindonesia.com]
Mulai langkah pencegahan varises Anda sekarang!